Photobucket
Photobucket

Buku Tamu

MA IHYAUL ISLAM KLENANG-PROBOLINGGO: Mengatasi "Consider Replacing Your Battery" pada Windows 7/8

=>> =>> =>>

Minggu, 14 Juli 2013

Mengatasi "Consider Replacing Your Battery" pada Windows 7/8

Beberapa waktu yang lalu, ada seorang sobat blogger yang bertanya pada Blog MA mengenai munculnya pesan "consider replacing your battery" disertai dengan tanda silang merah pada battery icon di sistem tray laptopnya. Perlu diketahui bahwa sobat tersebut menggunakan OS Windows7. Satu hari kemudian (kurang dari 24 jam) ada seorang sobat lain yang menanyakan hal yang kurang lebih sama. Pasti yang ada dalam pikiran mereka:
Apa memang udah waktunya ganti baterai??? :'( oh God!! Baterai laptop kan mahal, apalagi kita-kita ini kan anak kos, uang segitu cukup lah buat makan untuk 3 tahun :'(
 Oke, tetap tenang, positive thinking..!!

ini adalah screenshot 'consider replacing your battery'


Hipotesa Blog MA merujuk pada kesalahan sistem yang ada di Windows 7/8 dalam mendeteksi battery yang kita pakai. Hal ini berdasarkan beberapa sumber yang mengatakan bahwa Windows 7/8 sendiri masih kurang stabil dan sering terjadi crash, error serta beberapa gangguan lainnya yang sering membuat user merasa kurang nyaman. Dan benar saja, munculnya pesan "Consider Replacing Your Battery" ini disebabkan karena adanya bug yang terjadi antara Windows 7/8 dengan BIOS yang masih belum mendukung Windows 7/8. Solusi terbaik yang bisa dilakukan adalah mengupdate BIOS anda, hanya saja resikonya adalah laptop yang anda pakai akan mati total, sehingga tidak kami rekomendasi.
Tapi, tenang saja brow, Blog MA memiliki beberapa tips [yang semoga saja] ampuh untuk membantu anda mengatasi masalah ini. 
 
               Amiiin donk...!!!

Ok langsung aje..

Cara pertama untuk mengatasi pesan error tersebut adalah:

  • Click/centang tulisan "Warn me if my battery may need replacement" seprti pada Screen Shot berikut


Jika cara pertama di atas belum mempan untuk mengatasi masalah pada laptop anda, Blog MA tawarkan cara kedua:
  • Charge baterai anda sampai full (99% – 100%), setelah itu matikan laptop Anda. Sampai tahap ini jangan dulu cabut charger-nya.
  • Hidupkan laptop Anda lalu tekan F8 berulang-ulang sampai muncul menu Advanced Boot Options. Pilih Safe Mode.
    • Jika sudah masuk ke dalam Windows Safe Mode, barulah cabut charger baterai laptop Anda.
  • Biarkan laptop menyala sampai daya battery habis (mati sendiri). Sangat disarankan untuk tidak mengoperasikan apapun pada laptop Anda selama proses ini.
  • Setelah mati, pasang kembali charger laptop Anda, lalu nyalakan kembali laptop Anda dengan normal. 
  • Silahkan cek apakah pesan “consider replacing your battery” dan tanda silang merah di icon baterai masih ada ataukah sudah hilang.
Jika masih belum berhasil juga, tenang dulu, jangan gelisah, Blog MA masih punya cara ketiga, berikut langkah-langkahnya:
 
-Klik kanan icon battery pada system tray anda (bagian kanan bawah), dan pilih “Turn system icon on or off”  
-Pada jendela berikutnya, matikan "Power" dengan memilih off. Nyalakan kembali icon battery dengan cara klik kanan pada taskbar dan pilih properties, lalu tab “taskbar”
-pada bagian notification area pilih Costumize...Pada bagian bawah pilih “Turn system icon on or off”.
-  Pada "Power" pilih “On” maka icon battery akan kembali muncul. Selesai.. Semoga saja cara ini berhasil.

Nah kalo cara-cara di atas masih belum mempan juga, jangan khawatir Blog MA masih punya jurus terakhir bin pamungkas yang diwariskan oleh eyang mahaguru, berikut jurusnya:
  • Klik kanan icon battery pada system tray anda, pilih “Turn system icon on or off”
  • Pada jendela berikutnya, pilih off pada Power
  • Dijamin tidak akan ada lagi pesan error tersebut, insyaAllah.
Dengan kata lain, jika anda mengikuti langkah terakhir ini belum berhsail, berarti anda benar-benar harus segera mengganti battery laptop anda, sebab jika tidak, anda tidak akan bisa mengetik kalo lampu mati *ya iya lah. .. 
**Semoga Allah Memberi Kemudahan Rizki Untuk membeli battery**.. Amin

Semoga posting ini bisa membantu, dan masalah anda bisa segera terselesaikan..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

,